MADIUN | optimistv.co.id – Walikota Madiun, H. Maidi, bertatap muka dengan warganya melalui olahraga yaitu, senam bareng kelompok masyarakat yang menamakan Srikandi Mada di Taman Lalu Lintas Bantaran Kali Madiun, Minggu (02/02/2020).
Kegiatan tatap muka tersebut dengan senam bersama, hiburan musik angklung dari Group Kebo Bule, penampilan dance K-Pop, dan juga break dance tak hanya seru juga menyehatkan.
Kota Madiun saat ini tengah berbenah, semua sektor pembangunan dikebut, beberapa titik yang belum maksimal akan dioptimalkan. Seperti pembangunan trotoar Jalan Pahlawan sampai kawasan Patung Pendekar Simpang Lima.
“Trotoar Jalan Pahlawan diteruskan sampai perempatan tugu, pembangunan ini butuh dukungan kita bersama. Tanpa terkecuali dari perempuan-perempuan atau para Srikandi ini,” ujar Walikota.
Selanjutnya Walikota menjelaskan, “Tidak perlu sesuatu yang besar tapi dimulai dari yang kecil dulu. Seperti peduli kebersihan lingkungan, santun dan ramah pada wisatawan dan masih banyak lagi,” katanya.
Sudah banyak petugas kebersihan dari kaum hawa, itu bisa jadi contoh yang lain. Perempuan-perempuan warga Kota Madiun harus turut serta peduli kebersihan, paling tidak dilingkungan masing-masing.
“Kota Madiun banyak pembangunan, tetapi yang sudah bagus itu akan percuma kalau lingkungannya kotor, semua perlu dukungan dari kita,” terangnya.
Maidi menambahkan, banyak icon dan tempat wisata baru di Kota Madiun. Tempat-tempat ini mulai banyak menarik wisatawan, masyarakat harus ramah pada mereka memberi senyuman, sopan juga melayani dengan baik.
“Harapan saya Kota Madiun menjadi jujugan wisatawan tidak sekedar transit. Tatkala mendapat kesan yang baik, mereka akan kembali dan turut mempromosikan pada saudara atau teman,” pungkasnya.
Reporter : Benny