Longsor Melanda Jalur Wisata Bromo, TNI Polri Sigap Evakuasi Material

PROBOLINGGO | optimistv.co.id – Curah hujan tinggi yang melanda hampir setiap hari di kawasan Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, serta tanah yang labil hingga mengakibatkan longsor. Senin (20/12/2021).

Karena sudah terbiasa dan selalu tanggap dengan keadaan alam serta dalam menghadapi situasi bencana TNI polri dan Tagana bersama masyarakat selalu siap siaga untuk bergerak bergotong-royong membersihkan material longsor.

“Longsor disebabkan derasnya hujan terjadi di ruas jalan Desa Wonokerto, Dusun Krajan kurang lebih pukul 15.30 wib, dengan curah hujan tinggi sehingga terjadi slading pada permukaan tanah dan material tanah yang tertimbun menimbun jalan utama, Koramil 0820/08 bersama Polsek Sukapura dan Tagana serta Masyarakat membersihkan material tanah dengan alat seadanya, terang,” Anggota Koramil, Serda. Agung Wahyu.

Lokasi Terdampak Tanah Longsor

“Untuk sementara material longsor yang menutupi jalan utama jalur wisata Bromo sudah kita bersihkan bersama, sehingga arus lalulintas bisa lancar kembali, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa longsor, namun diharapkan masyarakat yang melintas di jalur wisata diharapkan tetap waspada, tegas,” Kanit Binmas Polsek Sukapura, Aiptu. Ichwan Purbo.

Baca Juga:  Dandim 0820 Letkol Arh Arip Budi Cahyono Tanam Mangrove Lestarikan Lingkungan
Evakuasi dilaksanakan juga Saat Malam Hari

“Saya ucapkan terimakasih kepada TNI Polri dan Tagana, serta masyarakat Desa Wonokerto, yang selalu sigap dan siap siaga untuk bergerak bergotong royong dalam mengatasi situasi kondisi kebencanaan yang terjadi di wilayah Kecamatan Sukapura, utamanya dalam upaya evakuasi material longsor yang terjadi saat ini, di jalur wisata Bromo, tepatnya di Desa Wonokerto, Jurang Jontro, Pungkas,” Camat Sukapura, Rochmad Widiarto SSTP. (tim)

Reporter : Nanang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *