Dewan Pengurus KORPRI Masa Bakti 2022-2027 Dikukuhkan, Wali Kota Kediri Tekankan Beberapa Hal

KOTA KEDIRI, optimis.co.id – Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar memiliki beberapa harapan kepada pengurus Dewan Pengurus Korps Pegawai Negeri Republik Indonesia (KORPRI) Kota Kediri. Hal itu disampaikan saat menghadiri pengukuhan Dewan Pengurus KORPRI masa bakti 2022-2027 di Ruang Joyoboyo, Selasa (28/6). Pengukuhan dilakukan oleh Wakil Ketua II Dewan Pengurus KORPRI Provinsi Jawa Timur Siswo Heroetoto, dimana Sekretaris Daerah Kota Kediri Bagus Alit menjadi Ketua Dewan Pengurus KORPRI Kota Kediri.

“Terima kasih kepada pengurus KORPRI yang lama karena sudah bekerja dengan baik. Waktu pandemi KORPRI sangat istimewa membantu sumbangan yang cukup besar. Selamat kepada Pak Bagus Alit beserta seluruh pengurus semoga banyak program yang lebih bagus dan membantu masyarakat,” ujarnya.

Dijelaskan Abdullah Abu Bakar, harapan pertama adalah pengurus KORPRI harus lebih adaptif. Apalagi saat ini telah terjadi disrupsi. Dimana telah banyak pekerjaan yang hilang. Perubahan juga terjadi begitu cepat. Sehingga, anggota KORPRI yang juga ASN harus bisa menyesuaikan. Ekspektasi terhadap ASN pun juga begitu tinggi. “Kita di tuntut untuk kolaboratif, adaptif, dan inovatif. Kita dituntut untuk bisa melakukan semua hal. Nah ini yang harus terus kita pelajari,” jelasnya.

Baca Juga:  Tak Memenuhi Kuarum, Sidang Paripurna DPRD Jombang Ditunda

Selanjutnya, Wali Kota Kediri meminta agar ASN menjalankan tugasnya dengan baik dan sesuai dengan peraturan yang berlaku. Apalagi setiap pekerjaan pasti memiliki risiko. Di Kota Kediri terdapat edukasi dan pendampingan hukum. Jadi ASN lebih paham mengenai masalah hukum. “Kita harus lebih baik dan all out. Kita juga turut membangun negara ini makanya harus baik dan on the track,” ungkapnya.

Wali Kota Kediri juga mengajak Dewan Pengurus KORPRI Kota Kediri untuk membantu dalam pemulihan ekonomi. Saat ekonomi perekonomian di Kota Kediri mulai bangkit namun harus tetap dibantu agar ekonomi bergerak lebih cepat lagi. Cara yang dapat dilakukan adalah dengan membeli dan menggunakan produk lokal. Bahkan Presiden Republik Indonesia juga terus menggaungkan gerakan nasional bangga buatan indonesia. “KORPRI harus menjadi garda terdepan pemulihan ekonomi. Kita bantu dari yang terdekat dengan membeli produk lokal Kota Kediri. Teruslah bermanfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.

Baca Juga:  Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat, Upacara HUT RI Ke-77 di Kabupaten Madiun

Sementara itu, Wakil Ketua II Dewan Pengurus KORPRI Provinsi Jawa Timur Siswo Heroetoto mengatakan saat ini ASN harus memiliki _core value_ BERAKHLAK. Yakni, berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif. Saat ini ASN juga memiliki tantangan mengenai smart governance. Dimana ASN harus menguasi digital sistem. “Tidak hanya itu ASN juga didorong oleh Menteri PAN-RB untuk memiliki usaha. ASN harus mengenal enterpreneur leadership. Ini harus kita lakukan mulai dari sekarang,” ujarnya.

Hadir dalam kegiatan ini jajaran pengurus KORPRI masa bakti 2022-2027 dan Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kota Kediri.

Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kota Kediri.

Reporter : Edy Siswanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *