MADIUN, optimistv.co.id– 16 kali beraksi, spesialis pembobol kios ini akhirnya kena sial di Kota Madiun .Sepandai-pandainya tupai melompat akhirnya jatuh juga. Pepatah tersebut tepat menggambarkan aksi pencurian yang dilakukan Y dan S ini. Bagaimana tidak, keduanya mengaku sudah 16 kali melakukan pencurian dengan mulus sebelum akhirnya kena sial saat beraksi di wilayah Kota Madiun. Keduanya tertangkap saat beraksi di sebuah kios di Jalan Trunojoyo, Kamis (6/10) dini hari.
‘’Jadi aksinya dipergoki pemilik kios dan akhirnya ditangkap bersama warga,’’ kata Kasat Reskrim Polres Madiun Kota AKP Tatar Hernawan.
Pun, pihaknya yang mendapat laporan bergerak dengan cepat dan mengamankan pelaku. Beruntung, keduanya tidak sempat dihajar massa. Dihadapan petugas, pelaku mengaku sudah 16 kali melakukan pencurian di wilayah Kota dan Kabupaten Madiun. Belasan kali aksi pencurian itu dilakukan dalam rentan waktu enam bulan terakhir. Sasarannya, selalu kios, toko, maupun warung kelontong. Modus yang digunakan pun sama.
‘’Pelaku menggunakan obeng untuk membuka jendela lokasi yang diincar,’’ jelasnya.
Tatar menambahkan pelaku juga mengambil barang toko yang diincar. Mulai rokok, tabung gas, beras, minyak, dan lain sebagainya. Pengakuan pelaku, barang-barang hasil curian tersebut untuk digunakan sendiri.
‘’Karena dilakukan malam hari dan dilakukan dua orang, pelaku kami kenakan pidana 363 KUHP,’’ pungkasnya.
Reporter : Sugeng Rudianto