MOJOKERTO, mediabrantas –
Penyelenggaraan Pemilu 2024 sudah semakin dekat, para Calon Anggota Legeslatif ( Caleg ) baik Caleg Pusat DPR – RI , maupun Caleg Daerah saat ini sedang giat-giatnya melakukan Sosialisasi dan penguatan Untuk memantapkan dirinya agar dipilih rakyat pada pemilu 2024 ini.
Begitu juga yang dilakukan oleh Bahrowi yang akrab disapa Cak Wie Caleg PKB Kota Mojokerto Dapil 1 Magersari Nomor Urut 4 ini yang melaksanakan Sosialisasi dan Pemantapan para Relawan bersama dengan Dr. HM. Anwar Rachman , SH, MH, Caleg DPR – RI Dapil Jatim VIII Jombang – Mojokerto – Nganjuk – Madiun Nomor Urut 5 ini yang melaksanakan Sosialisasi di Gang 8 Kelurahan Balongsari Kecamatan Magersari Kota Mojokerto, Rabu malam ( 10 / 12 / 2024 ).
Saat Sosialisasi dan Pemantapan serta penguatan dukungan tersebut, Caleg PKB DPR – RI Jatim VIII Abah Anwar Rachman dan Bahrowi ini didampingi oleh Ketua DPC PKB Kota Mojokerto H. Junaedi Malik SE, dan Ibin Adam Caleg PKB Dapil 3 Prajurit Kulon Nomor Urut 7.
Saat mengelar Sosialisasi dan Pemantapan dukungan para Relawan tersebut walaupun dalam kondisi hujan deras dan tetap dalam pengawasan Bawaslu Kota Mojokerto serta Jajaran Polres Mojokerto Kota.
Dalam sambutan awalnya nya Bahrowi mengucapkan rasa terima kasihnya kepada para Relawan dan Tim Suksesnya karena telah datang menghadiri acara Penguatan dan pemantapan para pendukungnya yang hadir walaupun cuaca tidak bersahabat dengan kondisi hujan deras.” Alhamdulillah, pertama -tama saya mengucapkan rasa terima kasih kepada para Bolone Cak Wie dan Sedulur Cak Wie atas kehadirannya untuk menyempatkan waktunya untuk menghadiri acara Pemantapan dan penguatan pendukung saya, yang saya laksanakan hari ini. Saya selaku Caleg PKB Dapil 1 Magersari Nomor Urut 4 ini mohon Doa Restu dan Dukungannya,,” ucap Cak Wie kepada puluhan Para Relawan dan pendukungnya malam itu.
Dalam kesempatan Pemantapan dan Penguatan tersebut, Cak Wie juga menyampaikan Visi dan Misi dirinya maju Mencalonkan diri menjadi Anggota DPRD Kota Mojokerto Dapil 1 Nomor Urut 4; yang salah satunya berkhidmat kepada Nahdhatul Ulama melalui PKB, karena Partai PKB itu Lahir dari rahimnya NU.
Untuk itu dalam kesempatan ini dirinya berharap warga di Wilayah Dapil 1 Magersari untuk dapat mendukung dirinya yang nyaleg lewat Partai PKB. ” Dalam kesempatan ini saya Mohon Do’a dan Dukungannya agar saya bisa terpilih dan Sukses menjadi Anggota DPRD Kota Mojokerto, ” ucap Cak Wie .
Sementara itu Abah Anwar Rachman Caleg DPR – RI Dapil Jatim VIII Nomor Urut 5 ini dalam sambutannya mengatakan bahwa ada tiga unsur yang kita bisa mendapatkan suara terbanyak dalam pemilu ini, yakni adanya peran dari Tonggo, Bolo dan Konco, sebab tiga unsur ini kunci sukses Caleg bisa terpilih menjadi Anggota Dewan.
Disebutkan pula oleh Abah Anwar bahwa Orang sukses itu modal nya nekat dan Karena kepepet, terkadang juga muncul celoteh masyarakat saat Pemilu ini, bahwa Suara itu ada harganya, makanya kalau kita cari pemilih itu jangan pilih pilih, Yang penting cari suara sebanyak – banyaknya.
Diakhir sambutannya Abah Anwar yang dikenal sebagai Pakar dan Praktisi Hukum serta Advokat terkenal itu berjanji kepada para Relawan yang Suara nya mendapatkan suara terbanyak yang memilih Caleg Anwar Rachman, sehingga Abah Rahman nantinya bisa terpilih menjadi Anggota DPR RI Pusat, maka Relawan tersebut akan dapat bonus di Umrohkan oleh Abah Anwar , ini sebagai balas jasa atas kerja keras nya si Relawan tersebut.
Sementara itu Ketua DPC PKB Kota Mojokerto didampingi juru bicara DPC PKB Kota Mojokerto yang kerap menjadi Moderator Mas Yanto mengatakan bahwa saat ini Semua Caleg PKB Kota Mojokerto Sudah berproses semua dan sudah terukur, saat ini hanya Pemantapan dan penguatan para Relawan yang siap memenangkan para Caleg PKB di Kota Mojokerto pada Pemilu nanti.
Misalnya saja Caleg Dapil 1 Magersari Nomor Urut 4 Bahrowi ini saat ini sudah mengklaim mendapatkan dukungan 3 ribu pemilih yang ada di Dapil 1 Magersari dan ini sudah terukur, dan Gus Joened pun pasang target bahwa pada Pemilu Legeslatif 2024 ini DPC PKB Kota Mojokerto akan masang target memperoleh 7 Kursi suara Dewan di Kota Mojokerto. ( Kartono )