Pj Walikota Mojokerto Mas Ali Kuncoro Mengatakan Ada 7 Elemen Yang Berpengaruh Untuk Menyukseskan Pemilu

MOJOKERTO, mediabrantas.id
Menjelang pelaksanaan Pemilu yang tinggal menghitung hari, ternyata mendapat perhatian khusus dari Pj. Walikota Mojokerto M. Ali Kuncoro, untuk itu pria yang akrab disapa Mas Ali ini mengundang Forkopimda Kota Mojokerto dan Insan Pers Mojokerto pada acara Wibawa Bersama Rakyat Secara Humanis (Wirabhumi) Untuk Masyarakat Madani, untuk suksesnya pemilu.

Menurut Mas Ali, pelaksanaan pemilu 2024 mendatang tak lepas dari pengaruh tujuh elemen masyarakat, yaitu pertama penyelenggara pemilu (KPU dan Bawaslu), kedua peserta pemilu (parpol dan perorangan), ketiga regulasi atau aturan main.

Kemudian, keempat masyarakat sebagai pemilih atau DPT-nya. kelima pemerintah meliputi lurah hingga wali kota, keenam unsur TNI/POLRI, dan ketujuh media/pers.

Hal itu disampaikan Pj Wali Kota Mojokerto Moh Ali Kuncoro saat acara wibawa bersama rakyat secara humanis (Wirabhumi) untuk masyarakat madani, di Gedung Sabha Mandala Madya, Pemkot Mojokerto, Selasa (5/2/2023) malam.

Baca Juga:  Inspektorat Kabupaten Mojokerto Datangkan KPK Pada Acara Sosialisasi Anti Korupsi dan Deklarasi Komitmen Bersama

Menurutnya, acara Wirabhumi ini menghadirkan Forkopimda Kota Mojokerto, untuk duduk bersama dan menyamakan persepsi bertekad kawal pemilu dengan baik, jujur, dan berintegritas. Apabila terdapat pelanggaran – pelanggaran Pemilu langsung tangkap, proses sesuai ketentuan yang berlaku.

“Mojokerto adalah episentrum Nusantara, maka dari itu suasana harus sejuk dan teduh. Kita semua terpanggil mensukseskan pemilu, waktu pemungutan kurang 8 hari. Kita kawal pemilu dengan baik, jujur dan berintegritas. Serta berharap masyarakat antusias gunakan hak pilihnya, angka partisipasi 86% di tahun 2019 bisa naik di tahun ini menjadi 90%,” tutur Ali Kuncoro.

Pada kesempatan itu, Pj Wali Kota memberikan nasihat pada semua undangan, dengan istilah kata – kata bijak yang bermakna baik, agar selamat dalam menjalankan kehidupan, bermasyarakat dan berbangsa. “Jangan pernah melubangi kapal dari dalam karena semuanya bakal tenggelam. Dan jangan meludah di piring yang kita makan karena bakal selesai semuanya,“ ucapnya.

Baca Juga:  Pemkot Madiun Komitmen Kuatkan Pengelolaan SP4N LAPOR

Kegiatan Wirabhumi dengan tema kesiapan masyarakat Kota Mojokerto menghadapi Pemilu 2024, berlangsung gayeng dan nuansa keakraban, moderator Sekda Gaguk Tri Prasetyo, tamu undangan dari unsur Forkopimda, Kepala OPD Pemkot Mojokerto dan wartawan yang bertugas di Pemkot Mojokerto.

Kapolres Mojokerto Kota, AKBP Daniel Somanonasa Marunduri menyampaikan, Pemilu sudah dekat, kurang 8 hari. Persiapan pihaknya sudah matang, beberapa kali sudah koordinasi dengan Kodim 0815/Mojokerto. “Pengamanan pemilu personil kami dari Polresta Mojokerto siap siaga, nanti dibantu sama Kodim 0815/Mojokerto untuk kesiapsiagaan menghadapi pemilu 2024,” terang AKBP Daniel. S. Marunduri.

Kapolresta menambahkan, pihaknya juga membentuk tim saber pungli, yang dipimpin oleh kasatreskrim, untuk menindak pelaku pelanggaran Pemilu. “Kami sudah bentuk tim saber pungli sebagai langkah antisipasi bagi yang mengganggu ketertiban Pemilu 2024,” papar AKBP Daniel S. Marunduri.

Baca Juga:  Pemkab Sampang Terima Visitasi Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral

Komandan Kodim 0815/Mojokerto, Letkol Inf M. Iqbal Prihatna mengungkapkan, Kodim 0815 Mojokerto mendukung sepenuhnya pengamanan pemilu 2024.

“Kami mengimbau peran serta menjaga kondusifitas Mojokerto. Dan peran kami membantu kepolisian dalam pengamanan pemilu,” tegas Letkol Inf M Iqbal Prihatna.

Sementara itu Ketua DPRD Kota Mojokerto, Sunarto menegaskan terkait netralitas ASN dalam pemilu, jika ada yang mempunyai foto dan rekaman suara ASN yang mendukung salah satu calon, dirinya siapkan reward bagi pelapor.

“Bagi Lurah dan Camat yang mempunyai foto dan suara ada ASN yang mendukung salah satu calon dapat 2 kali lipat reward dari saya. Kemudian yang siap jadi saksi, rewardnya 10 kali lipat dari saya,” tandas Sunarto. ( Ririn Fadillah )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *