Mantan Kades Barunggagah Tasyakuran Atas Dilantiknya Bupati Sampang

SAMPANG, mediabrantas.id – Setelah resmi dilantik dan diambil sumpahnya sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sampang periode 2025-2030 oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, di Jakarta, Kamis (20/2/2025), mantan Kepala Desa Barunggagah langsung menggelar acara tasyakuran Jimad Sakteh.

Jimad Sakteh

Acara tersebut sebagai wujud syukur atas dilantiknya H. Slamet Junaidi (Aba Idi) dan H. Ahmad Mahfudz (Ra Mahfudz) atau Jimad Sakteh sebagai Bupati Sampang dan Wakil Bupati Sampang periode 2025 sampai 2030. Tasyakuran tersebut berlangsung di kediaman mantan Kades Barunggagah, H. Abd. Kuddus yang berlokasi di Dusun Paobaruh, Desa Barunggagah, Kecamatan Tambelangan, Kabupaten Sampang, Madura Jawa Timur, Kamis (20/02/2025).

Jimad Sakteh

Dalam tasyakuran tersebut dihadiri tokoh utama terutama para Habaib, tokoh masyarakat, para pendukung Jimad Sakteh, semua Perangkat Desa Barunggagah.

Dalam kesempatan ini, mantan Kades Barunggagah, H. Abd. Kuddus menyampaikan, bahwa acara ini digelar sebagai ungkapan rasa syukur atas dilantiknya H. Slamet Junaidi dan Lora Mahfudz sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sampang periode 2025 sampai 2030.

Baca Juga:  Aba Idi Gelar Do’a Bersama Anak Yatim di Makam Keluarga

“Selain itu, acara ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar warga masyarakat Barunggagah,” katanya.

Jimad Sakteh

H. Abd. Kuddus juga menyampaikan apresiasinya dan rasa terima kasihnya atas kekompakan serta kerja keras tim pemenangan Jimad Sakteh di Desa Barunggagah, meskipun dihadapkan berbagai rintangan selama proses pemilihan.

“Meskipun banyak rintangan dan tantangan saat proses pencoblosan kemarin, kita tetap solid dan kompak hingga saat ini. Atas nama Kades Barunggagah, saya mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh tim yang telah berjuang bersama,” tambahnya.

Jimad Sakteh

Beliau juga berharap pelantikan saat ini sangat sakral, karena yang melantik langsung RI satu, yakni Presiden Prabowo Subianto.

“Semoga Bupati Sampang yang baru akan membawa nama Sampang lebih maju, terutama program bidang infrastruktur, sehingga manfaatnya dirasakan oleh masyarakat banyak, khususnya di Desa Barunggagah. Dengan adanya tasyakuran ini, diharapkan semangat kebersamaan dan komitmen tim Jimad Sakteh tetap terjaga untuk mendukung realisasi program-program yang berpihak kepada masyarakat,” pinta H. Kuddus. (Abd. Hadi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *