Berkat Pembangunan Drainase, Desa Bader Tingkatkan Produktifitas Lahan Pertanian

MADIUN, optimistv.co.id – Program dana desa (DD) memang berdampak positif bagi masyarakat pada umumnya, karena dengan adanya bantuan dari pusat, sekarang desa-desa mulai menata pembangunanya untuk menjadikan desanya lebih maju dari segi infrastruktur maupun dari segi ekonomi.

Salah satunya Desa Bader, Kecamatan Dolopo, Kabupaten Madiun, Jawa Timur ditahun 2022, melerealisasikan pembangunan drainase.

Kepala Desa Bader, Sri Purwanto, ST

Kepala Desa Bader, Sri Purwanto, ST mengatakan dana desa (DD) tahap tiga untuk pembuatan drainase pengairan irigasi, dengan panjang 130 meter, volumenya 130 meter lebih pasti ada pengembangananya, semua yang mengerjakan masyarakat.

“Yang mengerjakan warga situ, memang itu dibutuhkan masyarakat, kalau drainase tidak mungkin bocor, ini gorong-gorong dan ditambah cor,” kata Sri Purwanto, ST.Senin 22 Agustus 2022.

Ia mengatakan,itu usulan musyawarah dusun (musdus) dilanjukan tingkat desa dan sudah laksanakan sekarang.

Baca Juga:  Launching Bumdesma, Bupati Dapat Penghargaan dari Kementrian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal

“DD (dana desa) tahap pertama saluran irigasi Dusun Kayang, DD tahap dua irigasi di Dusun Joho, DD tahap tiga pengecoran jalan Dusun Mantren, DD tahap empat irigasi Dusun Tambak Merang, yang ini irigasi lagi Dusun Tompeng,” ujar Sri Purwanto.

Pembangunan saluran irigasi Sudah selesai 100 persen

Sri Purwanto menjelaskan Desa Bader ada tujuh Dusun antara lain satu Dusun Kayang, dua Dusun Topeng, tiga Dusun Bader, empat Dusun Banjarejo, lima Dusun Joho, enam Dusun Tambak Merang, tujuh Dusun Mantren.

“Jiwa pemilih 3200, perangkatnya banyak, karena wilayahnya luas, cuma penduduknya tidak terlalu banyak, antara perumahan dan pertanian luas pertanian, luas kurang lebih 600 hektar, pemukiman 40%,” ujarnya.

Kepala Desa Bader menambahkan bahwa semua program dan anggaran dilaksanakan dengan rencana anggaran kegiatan (RAK)

“Berharap agar semua proyek yang dikerjakan dengan sungguh-sungguh karena akan digunakan oleh masyarakat dalam waktu jangka panjang dan pembangunan tepat sasaran, serta volume dan hasilnya,” terangnya.

Baca Juga:  Ringankan Korban Bencana Alam dan Banjir, Polda Jatim Salurkan Bantuan Hingga 1,8 Milyard

 

100 person selesai pembangunan saluran irigasi

Selain itu, orang nomor satu Desa Bader, berharap semoga dengan bangunan drainase meningkatkan produktifitas pertanian yang dulunya memang air dibutuhkan sangat sulit dan dibutuhkanya sampai kelokasi, dengan adanya pembangunan drainase ini bisa membantu air itu yampek kelokasi tempat pertanian dan meningkatkan hasil pertanian.

“Dulu sukar sekali pengairan nunggu giliran jatah, sekarang lancar, bisa panen dua kali padi, satu kali polowijo,tanah di Desa Bader masih subur dan tidak tandus,” tutupnya.

Dalam pelaksanaan pembangunan drainase berjalan lancar 100% selesai, ini kekompakan para tim TPK (tim pelaksana kegiatan), Kepala Desa dan seluruh perangkat Desa Bader.

Reporter : Sugeng Rudianto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *