Bersinergi, Kapolsek Bersama Danramil Saronggi Lakuakan Giat Silaturrahim ke Masyarakat Desa Juluk

SUMENEP | optimistv.co.id – Kapolsek Saronggi Iptu, Wahyudi Kusdarmawan, SH, bersama Danramil Saronggi, Kapten Inf. Sutrisno, malekukan giat Silahturahmi Tatap Muka Dengan Masyarakat Petani yang baru selesai bekerja di Dusun Bunot, Desa Juluk, Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep. Selasa, 24 Februari 2020.

Dalam kegiatan itu, Kapolsek dan Danramil Saronggi menyampaikan beberapa pesan Kamtibmas, yang intinya saat menjelang Pilkada dan Pilkades gelombang ke II di Kabupaten Sumenep tahun 2020 ini, supaya tetap saling mejaga kerukunan agar jangan sampai terpancing isu-isu politik yang dapat memecah belah hubungan silahturahmi antar sesama.

“Kami mohon dukungan dan kerjasama dengan pihak kepolisian untuk menciptakan dan menjaga serta mensukseskan Pilkada dan Pilkades tahap II Tahun 2020 yang Damai, Aman dan Kondusif,” kata Iptu, Wahyudi Kusdarmawan, SH, kepada para petani, di Desa Juluk. Selasa (25-02).

Baca Juga:  Polres Kediri Kota Gencarkan Vaksinasi Booster

Selain itu, Wahyudi juga mengatakan, sehubungan masih dalam musim penghujan, pihkanya mengharap kepada seluruh masyarakat yang ada di wilayah hukum Kecamatan Saronggi untuk menjaga dan terus waspada dalam situasi dan kondisi apapun.

“Kami menghimbau pada semua masyarakat khususnya di Kecamatan Saronggi ini, agar terus mewaspadai dan mengantsispasi akan terjadinya bencana alam seperti halnya anging puting beliung maupun banjir,” tegasnya.

Beliau juga menegaskan kepada masyarakat Kecamatan Saronggi, untuk tidak mudah terprovikasi dengan adanya berita dan informasi yang belum jelas atau berita HOAX di Media Sosial melalui berbagai macam Aplikasi di Hand Phone (HP) yang saat ini semakin berkembang.

“Seperti baru-baru ini yang viral dipublik dengan peristiwa penculikan anak di wilayah Kabupaten Sumenep. Namun kenyataannya setelah diklarifikasi adanya berita atau info tersebut faktanya HOAX dan tidak ada (nihil),” jelas Wahyudi.

Baca Juga:  Puluhan TNI Bantu Pengecoran Mushola Baitussholihin Al-Hamidi di Kota Probolinggo

Ia juga berharap kepada masyarakat Kecamatan Saronggi, agar bijaksana dalam mengkonsumsi adanya pemberitaan atau informasi.

Reporter : Sheno

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *