KEDIRI | optimistv.co.id – Pada musim penghujan yang sering dibarengi dengan angin kencang belakangan ini sering berdampak tumbangnya pepohonan. Seperti halnya yang terjadi hari Minggu (12/01/2020) sekitar jam 08.53 WIB , di Jalan Raya Wates – Pare, tepatnya di depan Gereja PTPN Jengkol, Dusun Jengkol, Desa Ploso Kidul, Kecamtan Plosoklaten, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, ada sebuah pohon Randu berdiameter 80 cm tumbang ke jalan.
Untungnya, BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Kediri dengan sigap menerjunkan tiga personil guna melakukan penanganan dan pembersihan pohon randu yang tumbang tersebut, sampai jam 10.30 WIB, sehingga arus lalu lintas kembali normal.
Menurut informasi dari BPBD Kabupaten Kediri, dalam kejadian pohon tumbang di Dusun Jengkol tersebut, tidak ada korban jiwa, namun sempat merusak jaringan kabel PLN, dan pagar tembok dari Gereja PTPN Jengkol.
Sedangkan personil dari BPBD Kabupaten Kediri yang diterjunkan ke lokasi menangani pohon Randu tumbang tersebut adalah, URC 01, 23, dan 30, Bersama pihak-pihak terkait, di antaranya Polsek Plosoklaten, Koramil 0809/14 Plosoklaten, Petugas PLN, Pemerintah Desa Ploso Kidul, dibantu warga setempat.
Reporter : Mas Jay