KEDIRI|optimistv.co.id – Ketua Kadin (Kamar Dagang dan Industri) Kabupaten Kediri, Hj. Yekti Murih Wiyati resmi ambil formulir pendaftaran melalui partai Golkar. Kamis, (6/2/2020) siang.
Hal ini disampaikannya saat dikonfirmasi awak media, beberapa partai telah diajak komunikasi kecuali PKB dan Gerindra. Beliau juga menyampaikan akan mempercapat pembangunan bandara dan membuka kran investor di Kabupaten Kediri ketika diijabah menjadi bupati.
“Insyaallah jika diijabah saya akan mempercepat proses pembangunan bandara, yang kedua membuka kran investor untuk masuk di Kabupaten Kediri sesuai dengan bidang saya,” tuturnya.
Selain itu, untuk meningkatkan perkonomian warga, beliau akan menyiapkan lapangan sepak bola internasional. “Saya akan membangun lapangan sepak bola bertaraf internasional, yang mana itu nanti otomatis akan membangkitkan ekonomi di daerahnya,” pungkas Yekti.
Menurutnya, bandara, hotel dan restoran beseeta product UMKM akan laku keras ketika ada pertandingan, dan itu bisa disewakan. Bisa dipakai Persik dan bisa dipakai Persedikab.
“Jadi semuanya. Bahkan dari luar negeri pun bisa mengadakan pertandingan disini, sehingga UMKM juga terangkat, pengusaha PHRI (Persatuan Hotel dan Restoran) juga menggeliat, merchandise-merchandise khas kediri bisa booming,” jelas Bunda Yekti sapaan akrabnya.
Diketahui, selain memiliki bidang tersebut, Hj. Yekti Murih Wiyati juga memiliki komunitas pengusaha yang mempunyai jaringan seluruh indonesia dan internasional.
Reporter : Muhamad Mahbub