Bupati Berangkatkan 55 Ton Zakat Fitrah

TULUNGAGUNG | optimistv.co.id – Bupati Tulungagung Drs. Maryoto Birowo, MM telah memberangkatkan Armada pengangkut beras zakat fitrah dihalaman pendopo, Sabtu ( 8/5/2021).

 

“Keberangkatan armada zakat fitrah ini akan didistribusikan kepada masyarakat yang berhak di seluruh Kabupaten Tulungagung”, tuturnya.

Bupati Maryoto membayar zakat fitrah dan penghasilan di Baznas

Puluhan ton beras yang diangkut itu telah terkumpul di Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Tulungagung sekitar 50 hingga 55 ton beras.

Semua ini program dari Baznas Kabupaten Tulungagung, “beras itu diharapkan akan memberikan nilai tambah kepada saudara-saudara muslim dan warga yang memang layak menerima zakat (miskin-red.). Zakat ini harus tepat sasaran”, katanya.

Lebih lanjut Maryoto mengajak dan mempersilahkan kepada siapa saja untuk memberikan zakat mal seperti yang sudah dilakukannya bersama Forkompimda dan karyawan Pemerintah Kabupaten Tulungagung.

Baca Juga:  DLH Sampang Gandeng PDAM, Sosialisasi Restribusi Sampah dan Air Jadikan Satu Rekening di Kelurahan Gunung Sekar

Beliau juga menjelaskan bahwa pada puncak perjalanan ibadah atau kehidupan saat ini, masih diberi kesempatan untuk menyampaikan zakat mal atau zakat penghasilan.

“Dengan harapan nanti dapat menjadi panutan atau tauladan bagi yang lain, selain itu akan menambah kas kita dari Baznas untuk disalurkan kepada mereka yang berhak”, tandasnya.

Reporter : Sigit

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *