Bupati Buka Acara Business Gathering di Pendopo

JOMBANG | optimistv.co.id – Diinisiasi oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTST) Kabupaten Jombang, Business Gathering guna memfasilitasi kerjasama dunia usaha diselenggarakan di Pendopo Kabupaten Jombang, Rabu, 24 Maret 2021

Turut hadir dalam acara Kepala DPMPTSP Jawa Timur, Wakil Rektor Bidang Riset, Inovasi dan Community Development Universitas Airlangga, Ketua KADIN Jombang, Kepala Bank Indonesia Cabang Jawa Timur, Kepala Bank Jatim, CEO De Durian Park Jombang dan para asosiasi pelaku UMKM serta pimpinan perusahaan PMA Kabupaten Jombang dalam acara yang dititik beratkan untuk menjalin kerjasama sinergi antara pengusaha besar, kecil dan mikro ini.

“UMKM Jombang masih perlu dibantu untuk, pengembangan, pemasaran dan permodalan. Masih butuh bermitra dengan pengusaha toko modern agar bisa memasarkan produk hasil usahanya agar lebih dikenal masyarakat,” jelas Bupati Jombang pada arahannya saat membuka acara business gathering.

Baca Juga:  Wabup Trenggalek Hadiri Launching ELTE

Harapan pemerintah Kabupaten Jombang, kedepannya adanya peran aktif dari kepala dinas terkait, perusahaan swasta dan perbankan dalam hal bantuan permodalan untuk menciptakan iklim kerjasama yang strategis antara usaha besar dan usaha kecil menengah guna mewujudkan UMKM naik kelas Jombang berkarakter dan berdaya saing

Reporter : Budi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *