Bupati Ikfina Kukuhkan Pengurus BAPENA DPD PPNI Kab. Mojokerto, Acara Diwarnai Khitan Massal dan Donor Darah

MOJOKERTO, mediabrantas.id – Guna menghadapi bencana hidrometeorologi, Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati mengukuhkan Badan Penanggulangan Bencana (BAPENA) DPD PPNI Kabupaten Mojokerto, Minggu (19/3) pagi. Pengukuhan ini berlangsung di halaman Stikes Bina Sehat PPNI Kabupaten Mojokerto.

Didampingi Kepala Pelaksanaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Mojokerto, Yo’i Afrida serta pengurus DPD PPNI Kabupaten Mojokerto, lebih dulu Bupati Ikfina melaksanakan senam bersama.

Kepengurusan BAPENA DPD PPNI Kabupaten Mojokerto periode 2022-2027 yang dipimpin Mas’ud Susanto ini mengemban tugas dalam bidang penanggulangan bencana diantara lain penanganan pra bencana, bencana serta pasca bencana.

Ketua DPD PPNI Kabupaten Mojokerto H. Mas’ud Susanto memberikan Hadiah kepada pemenang lomba video (foto: Kartono)

Tidak hanya melangsungkan prosesi pengukuhan, dalam rangka HUT PPNI Ke-49 bertajuk ‘Gapai Sejahtera dengan Profesionalisme’ ini, Bupati Ikfina juga menyaksikan secara langsung penandatanganan MoU DPD dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Mojokerto.

Baca Juga:  Penyusunan LP2B Dinas Pertanian Jombang Sesuai Target

Pada kesempatan ini Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati mengapresiasi terbentuknya BAPENA DPD PPNI Kabupaten Mojokerto. “Satu-satunya organisasi profesi yang memiliki bagian struktur yang turut menangani bencana hanya PPNI,” ungkapnya.

Bupati Ikfina berharap, BAPENA DPD PPNI Kabupaten Mojokerto kedepannya bisa berkolaborasi dengan instansi terkait dalam melakukan penanganan bencana di Kabupaten Mojokerto. “Ini adalah satu potensi yang luar biasa ketika PPNI DPD Kabupaten Mojokerto membentuk BAPENA, semoga nanti akan bersinergi, berkolaborasi dengan BPBD dan PMI Kabupaten Mojokerto dalam melaksanakan tugas,” tuturnya.

Aksi Donor darah di HUT PPNI ke-49 tahun 2023 (foto: Kartono)

Dalam rangka HUT PPNI Ke-49, bupati dengan latar belakang dokter ini pun menyampaikan, agar perawat terus meningkatkan profesionalisme guna meningkatkan pelayanan kesehatan yang lebih baik lagi di Kabupaten Mojokerto. “Profesionalisme harus diutamakan. Tolak ukur profesionalisme diukur dari kepuasan masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan,” katanya.

Baca Juga:  Hari Ini, Panglima TNI dan Kapolri Tinjau Vaksinasi di Madiun dan Bangkalan

Tak hanya itu, Bupati Ikfina juga meminta agar kedepannya organisasi profesi PPNI DPD Kabupaten Mojokerto memiliki program peningkatan kapasitas untuk perawat di Kabupaten Mojokerto. “Dengan peningkatan kapasitas perawat, merupakan salah satu pendukung untuk peningkatan profesionalisme,” ujarnya.

Pihaknya berharap, perawat bisa tampil pada garda terdepan dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat Kabupaten Mojokerto. “Mudah-mudahan perawatan bisa tampil dalam garda terdepan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” lanjut nya.

Gebyar HUT PPNI ke 49 tahun 2023 ini juga diwarnai dengan aksi Donor darah dan Khitan Massal serta pembagian hadiah door prize dengan hadiah utama satu buah kulkas dan dua sepeda gunung, dan acara yang diwarnai pemotongan tumpeng oleh Bupati Ikfina yang diberikan kepada Ketua DPD PPNI Kabupaten Mojokerto H. Mas’ud Susanto ini berlangsung sukses dan meriah. (Kartono)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *