TEBO, mediabrantas.id – Bupati Tebo, H. Agus Rubiyanto, S.E., M.M, melepas Tim Sepak Bola Kabupaten Tebo yang akan berlaga pada ajang Gubernur Cup Tahun 2026.
Pelepasan tim kesebelasan sepak bola kebanggan Kabupaten Tebo ini bertempat di Halaman Rumah Dinas Bupati Tebo, Sabtu (10/1/2026).
Hadir dalam acara pelepasan Tim Sepak Bola Kabupaten Tebo tersebut, di antaranya Bupati Tebo, H. Agus Rubiyanto, S.E., M.M, bersama Forkopimda Tebo, official tim, para atlet yang akan berlaga di event Gubernur Cup Tahun 2026.
Dalam pelepasan tersebut, Bupati Tebo, H. Agus Rubiyanto, S.E., M.M, menyampaikan rasa bangganya kepada para pemain, official dan pelatih yang sudah mempersiapkan segala sesuatunya untuk berkompetisi di ajang bergengsi Provinsi Jambi.
“Kontingen Kabupaten Tebo berkomitmen dan optimis untuk kembali memberikan penampilan terbaik serta mempertahankan gelar juara pada ajang Gubernur Cup Tahun 2026. Semangat juara dan sportivitas menjadi modal utama tim dalam menghadapi kompetisi ini,” katanya.
Bupati Agus Rubiyanto juga mengungkapkan, Pemerintah Kabupaten Tebo memberikan dukungan penuh kepada para atlet dan official agar dapat bertanding maksimal, mengharumkan nama daerah, serta mempertahankan prestasi sebagai juara bertahan.
“Kabupaten Tebo mempunyai rekam jejak bagus sebagai juara pada event Gubernur Cup sebelumnya. Kami optimis Tim Sepak Bola Kabupaten Tebo akan mampu bermain secara maksimal dan mempertahankan gelar juara pada ajang Gubernur Cup 2026 ini,” ungkapnya. (Irma)






