Direktur ASC Fondation Tinjau dan Beri Bantuan ke MI Roudlatul Muta’alim Penompo yang Ambruk

MOJOKERTO | optimistv.co.id – Ambruknya bangunan gedung MI Roudlotul Muta’alim Penompo yang sempat viral di medos karena genteng atapnya yang ambruk langsung mendapatkan perhatian khusus dari Wakil Bupati Mojokerto H. Muhammad Al Barra Lc, M.Hum, ( Gus Barra ) yang juga menjabat sebagai Direktur ASC Fondation ini.

Kedatangan Gus Barra di lokasi MI Roudlotul Muta’alim Penompo ini langsung disambut oleh Camat Jetis Madya Andriyanto, S.Sos, MM, didampingi Kades Penompo dan Koordinator ASC Fondation H.Khoirul Amin ( Abah Amin ) bersama Anggota DPRD Kabupaten Mojokerto H. Muhammad Santoso ( PAN ) dan Hadi Fathurahman ini langsung menijau lokasi bangunan gedung MI Roudlotul Muta’alim Penompo yang sempat viral di medos karena genteng atapnya ambruk itu, pada Kamis ( 18 /11/ 2021 ).

Usai meninjau genteng MI Roudlotul Muta’alim Penompo yang ambruk, Gus Barra langsung mendatangi siswa dan siswi MI Roudlotul Muta’alim Penompo yang terpaksa belajar di luar sekolah karena ruang kelasnya ambruk.

Baca Juga:  Bupati Pungkasiadi Hadiri Isro' Mi'roj di Masjid Agung Darussalam

Melihat demikian, Gus Barra langsung prihatin dan sempat menanyakan keluh kesah kepada para siswa yang belajar di luar gedung sekolah itu karena ruang kelasnya ambruk.

Gus Barra Meninjau Keadaan Siswa MI Roudlotul Muta’alim Penompo saat Belajar di Luar Kelas

Melihat siswa-siswa yang belajar di luar gedung sekolah karena atap genteng kelasnya rusak dan ambruk akibat terkena hujan deras disertai angin itu Gus Barra saat langsung memberikan bantuan dana material yang dibutuhkan untuk kembali membangun atap Gedung MI Roudlotul Muta’alim Penompo yang ambruk itu.

Usai melihat kerusakan atap ganteng sekolah, dan gedung lainnya yang rusak, Gus Barra melakukan dialog dengan Kepala Sekolah dan para dewan Guru MI Roudlotul Muta’alim yang pada saat dilalog disalah satu ruang belajar siswa, Gus Barra selaku Ketua ASCF berjanji membantu memperbaikinya sampai bisa ditempati kembali.

Baca Juga:  Bupati Hadiri Peletakan Batu Pertama Gedung PGRI

“Jadi, setelah saya melihat kondisi gedung sekolah rusak dan anak siswa belajar di luar ruangan, kami dari ASC Fondation Peduli merasa prihatin dan memberi bantuan berupa uang pribadi serta bantuan seluruh material bangunan dan pekerja hingga ruang kelas agar bisa ditempati kembali,” ucap Gus Barra kepada para Dewan Guru MI Roudlotul Muta’alim Penompo ini.

Gus Barra, juga menjelaskan, bahwa bangunan yang rusak seperti MI Roudlotul Mutaallim ini, perlu penanganan cepat supaya kegiatan belajar mengajar siswa bisa nyaman dan gurunya tidak mengajar diluar kelas.

“Perlu saya jelaskan, bahwa kami dalam membangun MI Roudlotul Muta’alim Penompo ini pakai dana pribadi dari ASC Foundation, untuk membantu perbaikan, kalau nunggu bantuan dari pemerintah atau APBD harus melalui proses yang agak lama, kasihan murid harus belajar di teras terus,” Lanjut Gus Barra.

Baca Juga:  Disperindag dan Bank Jatim Gelar Pasar Murah Prepekan Maulud Nabi Muhammad SAW

Reporter : Kartono

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *