Dukung Ketahanan Pangan, Koramil 0809/20 Ngancar Ikut Tanam Padi

KEDIRI, mediabrantas.id – Sejumlah Personil Koramil 0809/20 Ngancar, nampak bersemangat membantu para petani di Dusun Nglempun, Desa Pandantoyo, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri, Minggu, 28 April 2024.

Batituud Koramil 0809/20 Ngancar, Serka Mujib Asrori sedang membajak sawah (foto: Zainal)

Hadir dalam kegiatan penanaman padi di sawah milik warga Desa Pandantoyo tesebut, di antaranya Bati Tuud Serka Mujib Asrori, Babinsa Sertu Wijiyono, Babinsa Serda Nur Rohman, Babinsa Koptu Jojon, dan Babinsa Koptu Nanuk.

Personil Koramil 0809/20 Ngancar, membawa bibit padi (foto: Zainal)

Komandan Koramil 0809/20 Ngancar, Kapten Inf Wahyudi, S.Sos dikonfrmasi di sela-sela kegiatan melalui Batituud (Bintara Tinggi Tata Urusan Dalam) Serka Mujib Asrori mengatakan, kegiatan ini dilakukan semata-mata sebagai bentuk untuk mendukung program ketahanan pangan.

“Kami berusaha membantu para petani agar semakin bersemangat mengelola lahan pertaniannya, sehingga bisa mendapatkan hasil panen yang maksimal. Dengan demikian, persediaan pangan akan terus melimpah, tidak sampai kekurangan,” katanya.

Baca Juga:  Warga Desa Kedungbanteng Blitar Antusias Ikuti Vaksinasi Covid-19
Batituud Koramil 0809/20 Ngancar, Serka Mujib Asrori sedang membajak sawah (foto: Zainal)

Dijelaskan Serka Mujib, dirinya berharap kepada para petani untuk tidak merasa malu menjalani profesinya, karena sebenarnya profesi petani itu mempunyai peranan sangat penting sekali dalam kehidupan dimanapun.

“Petani itu merupakan profesi mulia. Tanpa ada petani, maka kita semua tidak mungkin bisa makan. Maka dari itu, tidak perlu malu menjadi seorang petani, sebaliknya harus bangga, karena dibutuhkan oleh siapa saja,” tuturnya.

Sejumlah Personil Koramil 0809/20 Ngancar sedang membantu menanam padi di Desa Pandantoyo (foto: Zainal)

Serka Mujib juga berharap kepada para kawula muda untuk bersemangat memilih profesi sebagai petani yang lebih profesional, sehingga muncul generasi penerus dengan inovasi-inovasi modern di dunia pertanian.

“Dengan begitu, pertanian di Desa Pandantoyo, umumnya di Indonesia akan semakin berkembang dan maju, tidak kalah dengan negara lain,” ungkapnya. (Zainal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *