Forum Jurnalis Madiun Gelar Baksos Peduli Sesama

MADIUN | optimistv.co.id – Para awak media yang tergabung dalam Forum Jurnalis Madiun (FJM) dalam rangka peringatan Hari Pers Nasional tahun 2020 menggelar Bhakti Sosial di desa Tulung, Kecamatan Saradan Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Minggu (23/02/2020).

Hari Pers Nasional (HPN) yang jatuh pada tanggal 9 Pebruari 2020 lalu, tetap menjadi momen bagi insan pers di manapun. Terkait dengan hal tersebut, awak media dari Forum Jurnalis Madiun (FJM) mengadakan silaturohmi di salah satu warga lansia yang kurang mampu.

Adapun bentuk kunjungan tersebut, merupakan agenda tahunan dari FJM untuk membantu terhadap sesama yang kurang beruntung keberadaannya, salah satunya dari keluarga Wantini (87), dan Sarimah (65), asal dusun Sumberagung desa Tulung Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun.

Seperti yang disampaikan Ketua FJM, Gogot Alfianto, bawasannya kegiatan ini merupakan agenda tahunan untuk peduli terhadap sesama yang keberadaannya kurang beruntung.

Baca Juga:  Mas Dhito Ingin Jadikan Zona Hijau di 100 Hari Kerjanya

“Seperti tahun-tahun sebelumnya FJM juga menggelar bedah rumah salah satu warga yang tidak layak huni di Kecamatan Madiun dan juga Kecamatan Kebonsari, Kabupaten Madiun,” katanya.

Lebih lanjut dijelaskan, “Bahwa kegiatan yang kita lakukan merupakan ujut kepedulian teman-teman FJM untuk membantu sesama yang memang sangat membutuhkan walaupun nilainya tidak besar,” terang Gogot.

Diakhir acara dilakukan pemotongan tumpeng, secara simbolis ketua FJM menyerahkan langsung pada kepala desa Tulung, Karno.

Kades Tulung, Karno, menyampaikan terimakasih kepada FJM yang peduli kepada salah satu warganya. “Semoga dengan bertambahnya usia Pers, masyarakat Indonesia juga bertambah sejahtera,” ungkapnya.

Reporter : Benny H

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *