Kader NasDem Ikuti Kerja Bakti di Sungai Ambrol Banyakan

KEDIRI | optimistv.co.id – Warga masyarakat Desa Banyakan, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri, Minggu pagi, 11 April 2021, melaksanakan kerja bakti peninggian tanggul sungai untuk mengantisipasi banjir akitbat meluapnya air sungai ketika tingginya curah hujan.

Dalam kegiatan tersebut, juga didukung Anggota Fraksi Partai NasDem yang juga Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Kediri, Antox Pramungka Jaya, S.E., M.M, bersama jajaran DPC Partai NasDem Kecamatan Banyakan.

Kegiatan kerja bakti ini juga diikuti tiga pilar desa, yaitu Kepala Desa, perangkat desa, kasun, RT / RW, warga masyarakat, serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas. Mereka tampak guyub, melakukan gotong royong. Ketika para kaum Adam sibuk kerja bakti, para Emak-Emak di Desa Banyakan juga berdatangan untuk mengirim makanan, minuman, serta kue camilan, dan lain sebagainya.

Warga masyarakat Desa Banyakan dengan kompak melakukan kerja bakti

Kepala Desa Banyakan, Inti Wahyuni di lokasi kerja bakti di wawancarai mengatakan, hari ini pihaknya melakukan kerja bakti di tanggul yang rusak akibat tingginya curah hujan beberapa hari kemarin. Dengan peninggian tanggul sungai ini diharapkan akan mengurangi dampak longsor dan banjir yang terjadi di Desa Banyakan.

Baca Juga:  Road Show Ghozali Everyday dan Udinus Dapat Antusiasme Tinggi di Blitar, Wali Kota Kediri : Sukses di Usia Muda Sangat Mungkin

“Hari ini kita melakukan kerja bakti di tiga titik, yaitu di Dusun Selotopeng, Dusun Margosono dan Dusun Banyakan,” kata Kades Inti Wahyuni.

Ditambahkannya, sebelum mengadakan kerja bakti, pihaknya juga meminta bantuan kepada BPBD, dan beberapa pihak, dan akhirnya mendapatkan bantuan sak / karung untuk diisi material guna menahan tanah yang ambrol di area sungai

“Alhamdulillah kemarin kita mendapatkan bantuan sak sebanyak 500 dari BPBD Kabupaten Kediri, dari pihak ketiga sebanyak 500 sak, dari DPD Partai NasDem Kabupaten Kediri dan PAC Kecamatan Banyakan sebanyak 150 sak, dan Pemerintah Desa Banyakan menymubangkan tanah uruk,” katanya.

Kakak Antox Pramungka Jaya bersama pengurus DPC Partai NasDem Kecamatan Banyakan menunjukkan karung / sak bantuan dari DPD Partai NasDem Kabupaten Kediri

Sementara itu, Anggota Fraksi Partai NasDem DPRD Kabupaten Kediri, Antox Pramungka Jaya, S.E.,M.M dikonfirmasi di lokasi kerja bakti mengatakan, dirinya merasa sangat bangga melihat kekompakan warga yang dengan guyub rukun melakukan gotong royong di Desa Banyakan.

Baca Juga:  HIMABIOS gelar acara Silaturahmi Tahunan Mahasiswa Biologi Sains MITOSIS Tahun 2024

“Saya sangat mengapresiasi warga Dusun Selotopeng, karena kegiatan ini diinisiasi oleh Pak RT dan Pak Kasun, orangnya hadir disini. Insya Allah kegiatan ini terus berkesinambungan, karena luapan air sungai ini sangat mengkhawatirkan,” katanya.

Ditambahkan Kakak Antox, panggilan akrab Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Kediri ini, selaku anggota dewan, dirinya juga sudah melakukan koordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR), serta instansi terkait.

“Nanti kita akan sidak untuk melakukan analisa seperti apa pembangunan ke depan sungai ini, supaya Dusun Selotopeng khususnya kalau ada hujan kiriman air dari atas bisa nyaman, aman tidak ada suatu kendala,” imbuhnya.

Peserta kerja bakti sedang beristirahat sambil menikmati makanan yang dikirimkan oleh ibu-ibu Desa Banyakan di lokasi

Masih menurut Kakak Antox, di Desa Banyakan ada lima dusun, yaitu Dusun Banyakan, Selotopeng, Kamal, Margosari dan Dusun Margosono. Sedangkan tiga dusun di antaranya pada waktu hujan lebat kemarin sempat mengalami bencana yang perlu mendapatkan perhatian.

Baca Juga:  Ikuti Rakernas, Kader NasDem Dapat Hadiah Milyaran dari DPP

“Setelah adanya kerja bakti ini, harapan saya banjir disini bisa diatasi. Karena akibat intensitas curah hujan yang tinggi, warga disini selalu was was terjadi banjir lagi. Semoga ke depan sudah tidak ada banjir yang meluap ke kampung-kampung lagi,” tutur Kakak Antox.

Reporter. : Edy Siswanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *