BLITAR, mediabrantas.id – Pendamping Rehsos Kementrian Sosial Republik Indonesia, Arif Budiman, S.Sos melakukan penjangkauan kepada Disabilitas Intelektual, Karmi, yang tinggal seorang diri di bantaran sungai di Dusun Kakarejo RT. 01 RW. 03, Desa Sidorejo, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar.

Menurut Arif Budiman, penjangkauan ini dilakukan berkat adanya laporan dari Kamituwo Kakarejo, Suliswanto pada hari Rabu, 23 Nopember 2022. Karmi secara fisik sudah tidak sehat dan tidak mempunyai keluarga sama sekali. Dia hanya tinggal sendiri di rumah sangat kecil dan tidak layak.
“Kehidupan Ibu Karmi ini sangat memprihatinkan dan perlu adanya perhatian. Untuk makan sehari-hari serta pemenuhan kebutuhan pokok, Ibu Karmi hanya mengandalkan dari tetangga sekitar yang masih peduli, karena tidak mempunyai sumber penghasilan sama sekali serta belum tercover bansos apapun,” kata Arif Budiman, Minggu, 27 November 2022.

Selaku Pendamping Rehsos Kementrian Sosial RI, lanjut Arif Budiman, pihaknya akan berupaya supaya Ibu Karmi secara kebutuhan pokok terpenuhi, dan mendapatkan tempat tinggal yang layak dengan mengajukan kepada Kemensos dan juga stakeholder yang ada.

Sementara itu, Kamituwo Kakarejo, Suliswanto saat dikonfirmasi menyampaikan, rumah yang ditempati Karmi adalah inisiatif dari lingkungan sekitar untuk bergotong royong membuatkannya.
“Pembuatan rumah ini adalah murni swadaya masyarakat sekitar. Walaupun hanya sangat sederhana, yang penting beliau ada tempat tinggal. Besar harapan Ibu Karmi bisa memperoleh tempat tinggal yang layak dan bantuan pemenuhan kebutuhan pokok,” tutur Kasun Kakarejo. (Dasar)