Kapolres Probolinggo Kota Bentuk Tim Khusus Antisipasi Maraknya Kejadian Curanmor

PROBOLINGGO | optimistv.co.id Maraknya aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di wilayah hukum Polres Kota Probolinggo sejak awal tahun 2022 menjadi atensi khusus Kapolresta Probolinggo, AKBP Wadi Sa’bani.

Dikutip dari keterangan AKBP Wadi Sa’bani melalui Kasi Humas Polresta, Iptu Zainullah mengatakan, bahwa polisi terus berupaya mengungkap kasus curanmor tersebut sehingga tertangkap pelakunya.

“Hal ini menjadi atensi dari Bapak Kapolresta Probolinggo dengan membentuk tim khusus menangani kasus curanmor ini yang marak terjadi,” ucap Iptu Zainullah seperti dikutip media optimistv.co.id Senin (7/3/2022).

Masih kata Iptu Zainullah, adapun langkah polisi, disamping sudah membentuk tim khusus menangkap pelaku curanmor. Polisi juga sigap dengan cara, yaitu menerima laporan para korban, merespon setiap laporan dengan cepat mendatangi dan olah TKP, mengumpulkan data dan meminta keterangan para saksi.

Baca Juga:  Semarak 1st Anniversary DJ One Studio Unjuk Kebolehan Senam Aerobik Bersama

“Kami tetap berusaha maksimal untuk mengungkap kasus ini, dan tidak akan pernah putus asa. Karena ini sudah menjadi tugas dan kewajiban kami untuk memberikan rasa aman dan nyaman pada masyarakat Kota Probolinggo khususnya,” terang Kasi Humas Polresta Probolinggo.

Namun demikian, masih kata Iptu Zainullah. Kapolresta Probolinggo menghimbau kepada masyarakat melalui media online, cetak dan elektronik, agar selalu berhati-hati memarkir kendaraan,
jangan menganggap enteng.

Reporter : Nanang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *