Kasatlantas Polres Kediri Kota Gelar Operasi

KEDIRI, optimistv.co.id – Satuan lalu lintas Polres Kediri Kota melaksanakan Operasi Cipta Kondisi keamanan keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas di Kota Kediri yang dilakukan secara tatap muka pada tanggal 8 hingga 13 Agustus 2022.

Kasatlantas AKP. Pandri PP Simbolon, S.IK, MA,. Mengatakan bahwa operasi tersebut digelar unntuk menertibkan kembali pengguna jalan yang seringkali melanggar aturan lalu lintas, Hasilnya, Satuan lalu lintas Polres Kediri Kota berhasil melakukan penindakan pelanggaran lalu lintas sebanyak 1132 tindakan tilang.

AKP Pandri PP Simbolon saat melihatkan Kendaraan dengan knalpot brong,

Kemudian untuk jumlah barang bukti yang diamankan 153 kendaraan sepeda motor, sepeda motor dengan knalpot brong sebanyak 101 tilang. Berdasarkan catatan dari Satuan lalu lintas Polres Kediri Kota, dari 1132 pelanggar, untuk warga Kota Kediri sebanyak 377 pelanggar, dan warga luar kota Kediri sebanyak 755 pelanggar.

Baca Juga:  Ning Ita Buka Lomba Drum dan Marching Competion Walikota Cup ke - X Tahun 2023

Masih Kata Pak Kasat, dari operasi langsung yang digelar di beberapa titik di wilayah Kota Kediri selama 6 hari tersebut, rata-rata per hari ada 200 pelanggar lalu lintas.

Petugas Saat memusnahkan Knalpot,

Menurutnya, data pelanggar knalpot brong lebih dari sekali melakukan pelanggaran sebanyak 23 pelanggar dengan rincian warga Kota Kediri sebanyak 7 pelanggar dan warga luar Kota Kediri sebanyak 16 pelanggar. Untuk kendaraan yang disita, bisa dilakukan pengambilan kembali dengan memasang semua kelengkapan sepeda motor sesuai speknya, dan setelah mengikuti persidangan.

Reporter: Erlis eko s

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *