Komunitas 87 Lovers Rutin Berbagi Tiap Jum’at Berkah

KEDIRI | optimistv.co.id – Relawan Komunitas Wolu Pitu (87) Lovers, Jum’at, 28 Mei 2021, melaksanakan kegiatan Jum’at Berkah dengan cara berbagi di wilayah Kabupaten Kediri, Kota Kediri, Tulungagung dan Blitar, Provinsi Jawa Timur.

Anggota Relawan Komunitas 87 Lovers sejak pagi sudah kumpul di Markas Besar Jalan Pupuk Pusri ke timur, tampak kompak, guyub rukun, gotong royong mengemasi nasi, roti, air mineral dan berbagai buah-buahan dijadikan paket yang akan didistribusikan ke berbagai daerah.

Anggota Relawan Komunitas 87 Lovers ini terdiri dari wilayah  Kecamatan Ngadiluwih dan sekitar, seperti dari Desa Banjarejo, Desa Wonorejo, Badalpandean, Rembang, Rembang Kepuh, Mangunrejo, Ngadiluwih, Bedug, Dukuh, Bangle, Purwokerto, Slumbung, Branggahan, Seketi, Tales dan sekitarnya.

Selesai mengemasi nasi, air mineral, roti, dan buah-buahan dalam kantong plastik, para Relawan Komunitas 87 Lovers kompak guyub rukun untuk berkeliling membagikannya kepada para Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ), Fakir miskin dan Dhuafa di beberapa desa sekitar Ngadiluwih dan beberapa kecamatan sekitar Kecamatan Ngadiluwih dan beberapa daerah seperti Kediri kabupaten dan kota, Tulungagung, serta Blitar.

Baca Juga:  Kapolres Pasuruan Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian Anggota

Kegiatan Relawan Komunitas 87 Lovers berbagi Jum’at Berkah ini dilaksanakan secara rutin tiap hari Jum’at. Puluhan tim Relawan Komunitas 87 Lovers, dalam melaksanakan kegiatan Jum’at Berkah tampak dengan suka cita dan ikhlas.

Harry Genjhast, Presiden Komunitas 87 Lovers

Presiden Komunitas 87 Lovers, Harry Genjhast dikonfirmasi wartawan optimistv mengatakan, selamat pagi untuk pencinta gangguan jiwa di seluruh Indonesia.

“Kami dari keluarga besar Komunitas 87 Lovers, ingin menyampaikan bahwasanya kami berharap kepada seluruh masyarakat Indonesia peduli terhadap orang-orang gangguan jiwa atau gelandang yang berada di jalanan” ungkapnya.

Dijelaskannya, didirikannya Komunitas 87 Lovers ini semata-mata untuk mencintai dan membantu warga yang kurang beruntung, seperti fakir miskin, dhuafa, gelandangan, orang dengan gangguan jiwa, terutama yang berada di jalanan.

“Adapun kegiatan kami, kegiatan rutinan Jum’at berkah biasa Kami membagikan paket makanan, berupa nasi, air mineral, roti, dan berbagai buah buahan yang kami kemas dalam satu kantong plastik tas kresek dan kami bagikan ke wilayah Kediri, Tulungagung, Blitar dan sekitarnya,” jelas Harry Genjhast Ketua komunitas 87 Lovers.

Baca Juga:  Dana Desa Pucanganom untuk Bangun Gedung Serba Guna

Harry menambahkan, ada beberapa tim dalam kegiatan membagikan bantuan Jum’at Berkah ini, yaitu untuk arah ke timur sampai Blitar, arah timur ke Utara sampai Kecamatan Pesantren Kota Kediri, tim arah barat ke utara sampai Kota Kediri, dan yang arah ke selatan sampai daerah Kecamatan Kras, dan Tulungagung.

“Para relawan kita bagi menjadi beberapa tim untuk mendistribusikan bantuan ke berbagai wilayah. Teman-teman relawan ini mendistribusikan paket nasi untuk para saudara saudari kami ODGJ, fakir miskin dan Dhuafa,’ jelasnya.

Pihaknya juga berharap kepada seluruh masyarakat Indonesia dimanapun berada, untuk selalu membantu orang-orang yang bernasib kurang beruntung di sekitarnya.

“Kami mohon ttolong untuk perhatikan saudara saudari kami yang gangguan jiwa, agar mereka mendapatkan hak yang sama dan mendapatkan perlakuan yang sama, Karena mereka sebetulnya sama seperti kita. Jadi kami ucapkan terima kasih untuk masyarakat Indonesia yang mau memperhatikan dan peduli terhadap saudara saudari kami gelandang yang berada jalanan,” harap Harry Genjhast, Presiden Komunitas yang hobby olahraga bola voli itu, seraya menambahkan, karena sebetulnya mereka waras, yang gila itu adalah dunia yang dihadapinya.” jelas Harry.

Baca Juga:  Apresiasi Kapolres Ngawi Kepada Relawan Tanggap Bencana

Reporter : Edy Siswanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *