Kopi Hitam Organizer Gelar Festival Band Se-Kediri Raya Peringati Sumpah Pemuda

KOTA KEDIRI | optimistv.co.id – Sebanyak 16 peserta grup band yang ikut berpartisipasi dalam ajang Lomba Festival Band se-Kediri Raya yang dilaksanakan oleh Kopi Hitam Organizer bertempat di Taman Kuliner Pesantren, Jl. Sersan Bahrun Kecamatan Pesantren, Kota Kediri. Pelaksanaanya mulai 28 Oktober-30 Oktober 2021 yang dilanjutkan Final pada tanggal 1 Nopember 2021 mulai pukul 10.00 WIB sampai selesai.

Festival Band menyambut Hari Sumpah Pemuda kali ini dilaksanakan secara virtual, dikarenakan masih pandemi meskipun pemerintah sudah menyatakan level pandemi sudah turun, namun pelaksanaan ajang festival ini menerapkan prokes.

Yohanes Yuli. H akrab disapa Glempo Goldmes menyampaikan bahwa, kegiatan ini dilaksanakan di momen Hari Sumpah Pemuda meski di masa pandemi yang digelar secara virtual.

Meskipun masih pandemi dengan team work yang luar biasa yang saling asuh dan asah meski sempat tertatih-tatih acara ini bisa terwujud.

Baca Juga:  Pemkot Kediri Ikuti MTQ XXIX Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2021
Suasana Festival Band yang Tetap Terlihat Menyenangkan Walaupun digelar Secara Virtual

“Kegiatan ini bisa terealisasi berkat dukungan dan support dari teman-teman panitia dan Kopi Hitam Organizer. Untuk teknis lomba dengan sistim gugur, meskipun untuk target peserta tidak sesuai dengan ekspektasi kita,” katanya.

Menurut Glempo meski masih pandemi masih ada 16 grup band atau peserta ikut di ajang festival dengan teknis dilaksanakan selama 4 hari, tiap satu hari 4 peserta dan hari ke lima baru final.

Pihaknya sudah menyiapkan hadiah juara I sebesar Rp 2 jt, trofi dan piagam, juara II Rp 1,5 jt, trofi dan piagam dan juara III Rp 1 jt, trofi dan piagam dan juara IV Harapan berupa merchandise.

Lanjut Glempo juga memberikan apresiasi kepada pemain terbaik gitar, drum, keyboard dan vokal.

Kegiatan ajang festival band ini digelar dengan tujuan untuk memberikan wadah kepada anak muda supaya bisa berkarya, meski kondisi masih pandemi.

Baca Juga:  Pemerintah Desa Ringinsari Kecamatan Kandat

“Ajang Festival Band awalnya dengan sasaran All Genre tapi karena image ajang festival band tidak lepas dari genre rock,” ungkap Glempo.

Sementara itu, Ajang Lomba Festival Band ini hadir Wakil Ketua DPRD Kota Kediri Katino, Kapolsek Pesantren Kompol Suyitno dan Danramil 0809/02 Kediri Kapten (Arh) Ajir Santoso, Ketua PCNU Kota Kediri Abu Bakar Abdul Jalil atau Gus Ab.

Glempo Bersama Wakil Ketua DPRD Kota Kediri Katino, Kapolsek Pesantren Kompol Suyitno dan Danramil 0809/02 Kediri Kapten (Arh) Ajir Santoso, Ketua PCNU Kota Kediri Abu Bakar Abdul Jalil

Danramil 0809/02 Kediri Kapten Arh Ajir Santoso menambahkan kegiatan ajang lomba festival band ini memberikan apresiasi kepada pemuda-pemuda khususnya Kota Kediri yang dalam merayakan momen Hari Sumpah Pemuda dengan menggelar ajang festival yang positif.

Baca Juga:  Jazz Brantas #2 Jadi Contoh Bangkitkan Industri Kreatif di Tengah Pandemi

“Kegiatan ini juga masih tetap menerapkan protokol kesehatan dengan teknis lomba secara virtual yang tiap hari hanya 4 grup band yang tampil dan secara ketat menerapkan prokes. Semoga acara ini berjalan lancar tidak ada hambatan dan halangan apapun sampai akhir final nanti,” ungkap Danramil 0809/02 Kediri Kapten Arh Ajir Santoso.

Reporter : Edy Siswanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *