TULUNGAGUNG, mediabrantas.id -Bertempat di Balai Desa, Pemerintah Desa Pakisrejo Kecamatan Tanggunggunung salurkan benih jagung secara simbolik Kepada perwakilan warga Desa Pakisrejo pada Selasa, 3 Oktober 2023.
Hadir dalam acara penyaluran secara simbolik di Balai Desa Pakisrejo yakni Kepala Desa Pakisrejo Barno S.Pd, Seluruh staff Pemerintah Desa Pakis, serta perwakilan RT penerima bantuan benih jagung.
Dalam prosesnya penyaluran ini akan di serahkan kepada penerima manfaat benih jagung yang mana agenda ini masuk dalam program penguatan ketahanan pangan yang bersumber pada anggaran DD tahun 2023 ini. Ada total 8 RW dan 16 RT dari total 1.031 total keseluruhan penerima bantuan benih jagung.
Dalam kesempatanya saat di wawancarai Barno S.Pd menerangkan, program ini di jalankan untuk memenuhi kebutuhan warga yang membutuhkan benih jagung pada masa tanam ini. Dengan bantuan ini nantinya warga Desa Pakisrejo tidak perlu membeli benih jagung lagi.
“Kita telah menyiapkan benih jagung untuk warga Desa Pakisrejo melalui program penguatan ketahanan pangan, ini juga sesuai mengacu kepada keputusan pemerintah pusat yang menurunkan program ini kepada pemerintah desa,” paparnya.
Barno menambah, dengan adanya program ini di harapkan memeberikan sedikit bantuan kepada warga desa agar dapat di manfaatkan sebagaimana mestinya. Juga kami berharap dengan benih ini nantinya warga bisa merasakan hasil panen yang maksimal sehingga dapat membantu perekonomian warga desa.
“Kami berharap dengan bantuan benih jagung ini dapat sedikit membantu perekonomian warga desa mengurangi modal untuk membeli bibit. Proses penyaluran benih akan di turunkan di ketua RT di wilayah Desa Pakisrejo dan warga akan mengambil bibit di kediaman ketua RT masing-masing.” Pungkas Barno. (Difa)