Ribuan Jamaah Aqi’iyyah Wa Njadabiyyah Semarakkan HUT Medai Brantas Ke-20

KEDIRI, mediabrantas.id – Kegiatan HUT (Hari Ulang Tahun) Media Brantas Ke-20 yang dipusatkan di lapangan depan kantor redaksi, Jalan Bulu Selatan, RT. 004 RW. 006 Desa Turus, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, berlangsuk sukses dan meriah, Minggu malam, 29 Oktober 2023.

Abah Nizar memimpin Istighotsah Jam’iyyah Aqi’iyyah Wa Njadabiyyah dalam rangka HUT Media Brantas Ke-20 (foto: Joko)

Pemimpin Redaksi Media Brantas dan Harian Online mediabrantas.id, Ahmad Zainal Mushlih menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mensukseskan kegiatan tasyakuran HUT Ke-20, baik saat resepsi mulai jam 13.00 – 16.00 WIB yang juga dihibur oleh Salsa Musika bersama sederet artis-artis top Jawa Timur, maupun kegiatan Istighotsah, dan Sholawatan pada malam harinya mulai jam 19.00 – 23.00 bersama Jam’iyyah Aqi’iyyah Wa Njadabiyyah yang juga disiarkan langsung melalui live streaming di akun YouTube Media Brantas dan Panjalu Official.

Baca Juga:  Anggota DPRD Kota Mojokerto H. Wahju Nur Hidajat Gelar RESES dan Ucapkan Terima Kasih Warga Atas Terpilihnya Kembali
Istighotsah, dan Sholawatan Bersama Jam’iyyah Aqi’iyyah Wa Njadabiyyah dalam rangka HUT Media Brantas Ke-20 (foto: Suko)

“Alhamdulillah kegiatan tasyakuran HUT Media Brantas Ke-20 ini berjalan lancar dan sukses. Atas nama pribadi dan seluruh crew Media Brantas serta manajemen PT. Optimis Media Brantas, kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut mensukseskan acara tersebut, semoga semuanya menjadi manfaat dan berkah bersama,” katanya.

Pesta Kembang Api dalam rangka HUT Media Brantas Ke-20 (foto: Difa)

Pria yang akrab disapa Mas Jay ini juga mengucapkan banyak terima kasih kepada Abah Nizar dan Gus Irul (Agus Tanwirul Mubarok), Pengasuh Pondok Pesantren Hidayatul Muta’alimin, Desa Sumbercangkring, Kecamatan Gurah, serta ribuan Jama’ah Jam’iyyah Aqi’iyyah Wa Njadabiyyah yang ikut menyemarakkan HUT Media Brantas Ke-20.

Ribuan Jamaah Aqi’iyyah Wa Njadabiyyah mengikuti kegiatan Istighotsah, dan Sholawatan Bersama Jam’iyyah Aqi’iyyah Wa Njadabiyyah dalam rangka HUT Media Brantas Ke-20 (foto: Hikam)

“Dengan kegiatan Istighotsah dan Sholawatan ini, semoga dapat menjadi berkah bagi kita semuanya, Media Brantas semoga dapat berkembang pesat dan mampu menjadi pelopor bagi media masa di Jawa Timur, serta seluruh Indonesia. Dan Jam’iyyah Aqi’iyyah Wa Njadabiyyah semakin banyak jama’ahnya serta lebih berberkah bagi masyarakat luas,” ungkapnya.

Baca Juga:  Pindah Partai, Anggota Dewan PPP Ini Akan Di-PAW
Ribuan Jamaah Aqi’iyyah Wa Njadabiyyah mengikuti kegiatan Istighotsah, dan Sholawatan Bersama Jam’iyyah Aqi’iyyah Wa Njadabiyyah dalam rangka HUT Media Brantas Ke-20 (foto: Hikam)

Masih menurut Mas Jay, setelah pesta kembang api yang sangat memukau, juga dilaksanakan pemotongan tumpeng bersama Gus Irul, dan Camat Gurah, Moch. Imron, SE., MM, serta Anggota DPRD Kabupaten Kediri dari Fraksi Partai NasDem, Khusnul Arif, S.Sos, dan lain sebagainya.

Mas Jay memberikan potongan tumpeng HUT Media Brantas Ke-20 kepada Gus Irul (foto: Dasar)

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Mas Khusnul Arif, S.Sos, Bapak Camat Gurah, Bapak Kyai, Bu Nyai, rekan-rekan, serta semuanya yang berkenan hadir secara langsung dalam resepsi HUT Media Brantas Ke-20 ini maupun tidak langsung. Semoga semuanya dibalas oleh Allah SWT yang lebih besar, dan dikabulkan segala niat dan hajad baik dari semuanya, Aamiin,” tuturnya.

Baca Juga:  Media Brantas Sampang dan Seorang Pemuda Berbagi berkah di bulan Ramadhan
Mas Jay memberikan potongan tumpeng HUT Media Brantas Ke-20 kepada Camat Gurah, Moch. Imron, SE., MM (foto: Dasar)

Mas Jay juga berharap pada HUT Media Brantas tahun depan bisa lebih meriah dan lebih banyak lagi membawa manfaat kepada masyarakat luas, bukan hanya sekedar hiburan dan pengajian saja, tetapi juga kegiatan bakti sosial, dan lain sebagainya.

“Semoga tahun depan kami bisa mengadakan perayaan HUT Media Brantas lebih meriah lagi, serta kegiatan bakti sosial dan lain sebagainya, bukan hanya di lingkungan sekitar redaksi saja, tetapi juga di berbagai perwakilan maupun biro di masing-masing daerah,” harapnya.

Mas Jay sedang memberikan ucapan selamat kepada Redaktur Pelaksana, Muhammad Khozin Atho’ul Hikam yang juga sedang berulang tahun (foto: Ruchi)

Pada Resepsi HUT Media Brantas tersebut, lanjut Mas Jay, kebetulan juga mmenjadi hari spesial bagi beberapa crew, karena berbarengan dengan Hari Ulang Tahun Redaktur Pelaksana, Muhammad Khozin Atho’ul Hikam, dan Erini Nor Hidayati, putri dari Dewan Redaksi, Safuan Hadi, yang juga kakak kandung Mas Jay.

Hikam sedang memberikan potongan tumpeng kepada Erini Nor Hidayati (foto: Mahbub)

“Hari ini juga merupakan hari spesial sekali, karena keponakan atau putri dari kakak kandung saya, Mas Safuan Hadi, yang bernama Erini Nor Hidayati, ulang tahunnya juga bertepatan dengan HUT Media Brantas, sehingga kita rayakan sekalian,” ulas Mas Jay. (Mahbub)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *