Tingkatkan Sinergitas, Danramil Tambelangan Bersilaturrahmi dengan Ulama

SAMPANG, mediabrantas.id – Danramil 0828/11 Tambelangan, Letda Inf Ali Murdani, didampingi Bati Tuud Pelda Wardianto beserta tiga Babinsa Koramil Tambelangan melakukan kegiatan kunjungan ke KH.Samsuddin Abd.Aziz, bertempat di Somber Anyar, Dusun Ombul, Desa Bringin, Kecamatan Tambelangan, Kabupaten Sampang, Madura, Senin (30/06/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Danramil Letda Inf Ali Murdani memohon didoakan oleh KH Samsudin supaya dalam memimpin Koramil, serta untuk bekerja sama di dalam menjaga kamtibmas, khususnya wilayah Tambelangan.

Danramil 0828/11 Tambelangan, Letda Inf Ali Murdani mengatakan, kegiatan dalam rangka menjalin silaturahmi dan meningkatkan sinergitas TNI dengan kalangan ulama, tokoh agama, dan tokoh masyarakat.

“Dengan silaturrahmi, kita jalin kerjasama yang erat antara TNI dengan tokoh agama dan tokoh masyarakat, guna mewujudkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat,” ujar Danramil Letda Inf Ali Murdani.

Baca Juga:  Giat Koramil 0820/22 Dringu Kerja Bakti Bersihkan Sampah

Danramil 0828/11 Tambelangan

Sementara itu, KH.Samsuddin sangat mengapresiasi adanya silaturrahmi yang penuh kehangatan ini mencerminkan semangat toleransi, persaudaraan, dan komitmen bersama untuk terus menjaga kerukunan umat beragama serta mendukung pembangunan yang berkelanjutan di Kecamatan Tambelangan.

“Kehadiran Danramil dalam acara ini semakin mempertegas bahwa TNI hadir sebagai bagian integral dari masyarakat, siap bersinergi dengan semua pihak demi kemajuan bangsa dan negara,” pungkasnya KH.Sam. (Hadi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *