SAMPANG, mediabrantas.id – Deklarasi Gerakan Ibu Hamil Sehat, dilaksanakan di UPT. Puskesmas Torjun hal ini sengaja dilakukan agar para ibu hamil mendapatkan pengetahuan serta cara merawat kesehatan ibu dan janin hingga proses lahiran Selasa (20/06/23 ).
Acara ini dilakukan oleh UPT Puskesmas Torjun Kabupaten Sampang sesuai dengan program Menteri Kesehatan RI dalam mengurangi angka kematian ibu dan janin serta stunting.
Turut dihadiri oleh Camat Torjun, para puluhan ibu hamil sekecamatan Torjun, Kepala UPT. Puskesmas Torjun, Bidan dan petugas Puskesmas Torjun yang diadakan di pendopo kecamatan Torjun.
Kepala UPT. Puskesmas Dr.Budi Stywo W menjelaskan bahwa Deklarasi ini sebagian dari upaya penurunan Stunting, AKI dan AKB, sekaligus memberikan pengetahuan dan memberi dukungan kepada para ibu hamil agar tetap sehat sampai proses lahiran.
“Kegiatan deklarasi ini merupakan program utama dari Menteri Kesehatan agar mengurangi resiko pada ibu hamil, seperti mengurangi resiko kematian pada ibu dan janin, kekurangan asupan gizi dan mempersiapkan mental para ibu hamil agar bisa melewati proses kehamilannya dengan santai”, ujarnya
Selain itu beliau menegaskan untuk menghargai perjuangan para Ibu dalam merawat serta membesarkan para anak-anaknya”. Tak hanya itu “Besar harapan kami para ibu hamil sehat dan janinnya pun berkembang dengan sehat khusunya diwilayah kerja kami sehingga mengurangi segala resiko, agar kedepannya menjadi penerus bangsa yang sehat, kuat, bersemangat dan penuh dengan inovasi-inovasi yang terbaik untuk bangsa kita ini”, imbuhnya.
Sementara itu, menurut Ibu hamil yang mengikuti kegiatan tersebut Ibu Muamalah ( 27 ) menyebutkan bahwa dirinya sangat senang sekali dengan acara ini.
“Kami semua bisa mendapatkan pengetahuan dan wawasan dalam menjaga kesehatan ibu dan janin, panganan untuk menjaga kesehatan dan cara – cara dalam melalui proses persalinan nantinya. Seperti pemeriksaan, USG serta suplemen dan vitamin yang harus kita konsumsi”,pungkasnya(Hadi)