BLITAR | optimistv.co.id – Pada saat di lokasi, Wabup Rahmat menyempatkan membeli produk UMKM olahan makanan berbahan dasar ikan, roti kering berbagai varian rasa, olahan makanan khas Blitar seperti Wajik Klethik, Opak Gambir, hingga produk makanan minuman lainnya yang berbahan organik tanpa pengawet.
“Tujuan utama kegiatan bazar ini untuk meningkatkan perekonomian daerah khususnya bagi UMKM lokal. Sehingga perputaran ekonomi tetap berada di Kabupaten Blitar ya, kita juga mengimbau ASN untuk membeli produk-produk UMKM kita. Alhamdulillah kita juga ikut membeli produk mereka ya banyak tadi,” ujar Wabup saat meninjau stand Bazar Ramadhan.
Sambung Wabup, 22 kecamatan di Kabupaten Blitar berkesempatan mengikuti Bazar Ramadhan dengan menjual produk UMKM atau IKM yang dimiliki.Satu hari satu kecamatan mempromosikan dan menjual produk-produknya kepada pengunjung,keesokan hari berikutnya bergiliran untuk kecamatan yang lain.
“Alhamdulilah pengunjung sudah mulai banyak,walaupun kita dibatasi sampai jam empat sore karena kita PPKM level dua.Kalau saya perhatikan, cukup bagus UMKM kita, ini makanan juga tidak pakai bahan pengawet dan asli produk Blitar produk rumahan lah ya tapi bagus-bagus kok, dan Pemkab support itu,” ungkapnya.
Kegiatan yang digelar mulai tanggal 5 hingga 26 April 2022 ini akan disediakan fasilitas pelayanan publik. Wakil bupati yang akrab disapa Makdhe Rahmat ini mengaku akan membuka gerai pelayanan pengurusan SIM, cetak KTP gratis, pengurusan perizinan (PIRT) dan beberapa pelayanan publik lainnya.
“Kita siapkan pembuatan cetak KTP gratis, bikin SIM juga langsung bisa dan kita siapkan di beberapa stan yang ada di sini,” terangnya.
Untuk itu, ia mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Blitar untuk berkunjung ke stan-stan Bazar Ramadhan yang digelar Pemkab Blitar di Gazebo Alun-alun Kanigoro untuk membeli produk-produk unggulan UMKM yang dihadirkan dari seluruh kecamatan di Kabupaten Blitar
“Monggo dipun aturi pinarak karena disana banyak produk makanan dan minuman dari UMKM Kabupaten Blitar yang sangat bagus untuk dibawa pulang ke rumah karena ini asli produk e wong Blitar ,” tutupnya.
Reporter : (Kmf/Muklas)