Kendaraan Sepeda Motor Penunjang Pelayanan Kedinasan Pada Polres Mojokerto Kota Dalam Mempurmudah Pelayanan Masyarakat

MOJOKERTO|optimistv.co.id – Dalam menunjang Polresta Mojokerto untuk memberikan pelayanan terbaik pada masyarakat. Walikota Mojokerto Hj.Ika Puspitasari SE. Memberikan bantuan kepada Polresta Mojokerto berupa satu unit mobil Kontainer, satu unit mobil jenis Elf untuk pelayanan SKCK, 7 unit Sepeda motor untuk Bhabinkamtibmas dan 6 unit Sepeda Motor untuk Babinsa ( Kodim)

Pemberian tersebut, di sampaikankan Walikota Mojokerto Ika Puspitasari , saat memberikan sambutan pada Acara Pencanangan Zona integritas WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih Melayani ) dan Peresmian Gedung SATPAS Prototype, serta launching Program inovasi Polresta Mojokerto, di halaman Gedung Satpas Prototype lingkungan Kemasan Kelurahan Blooto Kecamatan Prajuritkulon Kota Mojokerto .Senin ( 24/2/2020)

Menurut penjelasan Walikota Mojokerto Ika Puspitasari dihadapan tamu undangan, bahwa Pemkot Mojokerto mendukung penuh Program inovasi yang dicanangkan Polresta, karena era sekarang kita masuk Era Revolusi Industri 4.0 yang menuntut masyarakat untuk pelayanan harus serba cepat, serba mudah, ” Semua Bantuan dari Pemkot Mojokerto pada Polresta untuk membantu memudahkan pelayanan pada masyarakat Kota Mojokerto, dan melalui Inovasinya yang bisa memberikan pelayanan serba mudah dan cepat, ” ujarnya

Baca Juga:  Kado Akhir Tahun Program OPOP, Kota Probolinggo Mendapatkan Penghargaan dari Gubernur Jatim

Lanjut Ning Ita sapaan Akrab Walikota Mojokerto, terima kasih atas dukungan, dalam bentuk sinergitas dan kolaborasinya sehingga Program pembangunan Pemerintah Kota Mojokerto bisa terwujud. ,” terima kasih atas sinergitas dan kolaborasi bisa memperkuat capaian visi misi menjadikan Kota Mojokerto maju, mandiri,demikratis memiliki daya saing di bidang pelayanan publik,” imbuhnya

Kedepannya , semua OPD di Pemkot Mojokerto akan kami canangkan Zona integrasi WBK ( Wilayah Bebas Koeupsi, saat ini yang sudah mencanangkan hanya tiga OPD,,” Pungkas Ning Ita

Sementara itu Kapolresta Mojokerto AKBP. BOGIEK SUGIYARTO. SIK SH MH, dalam sambutannya, sangat berterima kasih pada Bu.Walikota Mojokerto yang telah membantu program Polresta Mojokerto dalam memberikan pelayanan terbaik pada masyarakat,” terima pada Pemkot Mojokerto yang telah memberikan hibah tanah untuk pembangunan gedung Satpas Ptototype dan beberapa kendaraan untuk menunjang tugas anggota dalam pemberian pelayanan publik ,” jelasnya.

Baca Juga:  Pj Bupati Jombang Hadiri Sosialisasi Cukai Berantas Rokok Ilegal di Desa Panglungan

Masih kata Kapolresta Mojokerto AKBP.Bogiek Sugiyarto bahwa Polresta tahun 2018 sudah mencapai WBK ( Wilayah Bebas Korupsi ) di tahun 2020 akan meningkatkan, dari WBK ke WBBM aga lebih pendekatan pelayanan masyarakat, ”terima kasih pada Kapolresta lama AKBP.SIGIT DANI SETYAWAN. SIK SH. yang telah meloby pihak Pemkot sehingga memperoleh tanah dan didirikan gedung Satpas dan tahun 2018 telah mencanangkan WBK (Wilayah Bebad Korupsi),” tandasnya

Masih Kata Polresta mendukung Pemkot Mojokerto, sama sama mendukung Pembangunan out came nya untuk masyarakat Kota Mojokerto.,” Terima kasih pada Pemkot Mojokerto, yang telah memberikan bantuan tanah hibah sekita 2 HA untuk pembangunan gedung SAT PAS, Pembangunannya awal tahun 2019. Sekarang bisa di operasikan untuk memberikan pelayanan prima masyarakat. Mengurus SIM baru maupun perpanjangan SIM,” pungkasnya.

Hadir pada acara Pencanangan WBBM Dan Peresmian Satpas Prototype. Walikota Mojokerto, Ketua DPRD kKota Mojokerto, Asisten Pemerintahan Kab.Mojokerto, Dandim 0815, Danrem 082 CPYJ, Kajari Kota Mojokerto , Ketua PN , Tokoh masyarakat dan Tokoh Agama.

Baca Juga:  Apes, Anak Kelas 3 SD Terserempet Kereta Api Saat Berangkat Sekolah

Reporter : Ririn Fadlilah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *