K3S & KKG Mahoni Guslah 1 Berikan Penghormatan Purna Tugas Kepala SDN Birem 2

SAMPANG, mediabrantas.id – Suasana haru dan penuh apresiasi mewarnai acara purna tugas Kepala UPTD SDN Birem 2, Sumadi, S.Pd, yang digelar oleh Gugus Sekolah Wilayah 1 Kecamatan Tambelangan bersama K3S dan KKG Mahoni Guslah 1, Rabu (26/11/25)

Kegiatan tersebut menjadi momentum penting untuk melepas sosok pemimpin yang selama ini dikenal berkomitmen tinggi terhadap kemajuan sekolah dan peningkatan mutu pendidikan.

Para guru, pengurus gugus, serta sejumlah tamu undangan hadir memberikan ucapan selamat sekaligus mengenang perjalanan panjang beliau dalam dunia pendidikan.

Dalam sambutannya, perwakilan K3S Wilayah 1 melalui kepala UPTD SDN Tambelangan 1, Toha Yasin, S.Pd menyampaikan, dedikasi Sumadi telah memberikan dampak positif bagi lingkungan kerja, terutama dalam pembinaan guru serta peningkatan kedisiplinan sekolah.

“Beliau tidak hanya memimpin, tetapi juga membimbing. Banyak hal yang telah beliau wariskan kepada kami,” ungkapnya.

Baca Juga:  Polres Jombang Gelar Bersholawat untuk Pilkada Damai Dalam Acara Gempur Rokok Ilegal

Acara berlangsung hangat dengan rangkaian penyerahan cinderamata, doa bersama, serta penyampaian pesan dan kesan dari para sahabat sejawat.

Para guru berharap masa purna tugas menjadi awal baru yang penuh kebahagiaan dan kesehatan bagi beliau.

Di penghujung acara, seluruh peserta memberikan penghormatan terakhir dalam bentuk foto bersama, sebagai simbol apresiasi dan kenangan atas pengabdian panjang Sang Pahlawan Tanpa Tanda Jasa ini di dunia pendidikan. (Hadi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *