Tahun Baru 2023, Mbak Yenny Kobarkan Seduran Selawase

KEDIRI, mediabrantas.id – Tahun baru 2023 yang dinantikan masyarakat luas dan diharapkan membawa perubahan untuk menjadi lebih baik, dirayakan di berbagai tempat, baik di kota maupun di desa-desa. Seperti halnya yang dilakukan oleh keluarga besar Yenny Dwi Rachmawati, S.E, Bendahara DPD Garnita Malahayati Kabupaten Kediri, Sabtu malam, 31 Desember 2022.

Dari pantauan media ini, sejak sore keluarga besar wanita yang akrab disapa Mbak Yenny di Dusun Muning, Desa Selodono, Kecamatan Ringinrejo, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, bersama rekan dan tetangganya tampak kompak berkumpul untuk menggelar do’a bersama dan tasyakuran pergantian tahun.

Pembacaan Tahlil dan do’a bersama di rumah Mbak Yenny pada malam tahun baru 2023 (foto : Zainal)

Dalam acara bertajuk Do’a Bersama dan Tasyakuran Bareng Mbak Yenny Seduluran Selawase ini juga dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Kediri dari Fraksi Partai NasDem, Khusnul Arif, S.Sos, bersama beberapa pengurus tingkat kecamatan dan desa di Kecamatan Ringinrejo dan sekitarnya.

Baca Juga:  Kader NasDem Kebut Pembangunan Rumah Warga Punjul

Yenny Dwi Rachmawati, S.E, seusai acara dikonfirmasi mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud rasa syukur atas nikmat yang telah dianugerahkan oleh Sang Kholiq, sehingga masih diberikan kesempatan untuk menebar kebaikan pada tahun baru 2023.

“Alhamdulillah, acara pada malam hingga dini hari ini berjalan dengan lancar dan sukses. Tadi bakda Maghrib kita adakan Tahlil dan do’a bersama, kemudian dilanjutkan hiburan live music New Salsabila dengan menghadirkan artis top Jawa Timur, dan tepat pukul 00:00 ditutup dengan pesta kembang api,” katanya, Minggu, 01 Januari 2023.

Yenny Dwi Rachmawati, S.E (foto : istimewa)

Bukan hanya itu, lanjut Mbak Yenny, untuk pagi hari di tahun baru 2023 ini juga digelar senam bersama di halaman rumahnya. Beliau juga mengucapkan terimakasih atas kehadiran rekan-rekannya dalam kegiatan tersebut.

“Semoga kebersamaan ini dapat terjalin selamanya, dan menjadi berkah bagi semuanya. Kami juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang hadir memeriahkan acara tersebut, khususnya Kakak Khusnul Arif, S.Sos, Anggota DPRD Kabupaten Kediri dari Fraksi Partai NasDem yang menyempatkan diri untuk hadir disini bersama keluarga dan rekan-rekan semuanya,” tuturnya.

Baca Juga:  Walikota Kediri Sampaikan Duka Atas Kepergian Gus Nafis Kurtubi
Pembacaan Tahlil dan do’a bersama di rumah Mbak Yenny pada malam tahun baru 2023 (foto : Zainal)

Sementara itu, Khusnul Arif, S.Sos mengaku sangat bahagia bisa berkumpul bersama saudara-saudara di rumah Mbak Yenny ini. Beliau juga mendo’akan di tahun 2023 ini semuanya dianugerahi kesehatan, dan keberuntungan.

“Semoga di tahun 2023 kita semua diberikan rizki yang banyak. Sedangkan harapan di tahun kemarin yang belum terwujud, semoga pada tahun ini semuanya dikabulkan oleh Tuhan YME, Aamin YRA,” do’anya. (Zainal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *